Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar Galakkan Gerakan Peduli Lingkungan Melalui Aksi Bersih-Bersih Pantai

 


Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup di wailayahnya. Salah satu upaya nyata yang dilakukan adalah melaksanakan kegiatan bersih-bersih pantai di sepanjang bibir pantai yang membentang di kabupaten Gianyar.

Kegiatan ini tidak  hanya bertujuan untuk memperindah kawasan pesisir, tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama dalam pengelolaan sampah rumah tangga.

Kegiatan bersih-bersih pantai tersebut melibatkan berbagai unsure masyarakat, mulai dari pegawai pemerintahan, komunitas lingkungan, pelajar, hingga kelompok nelayan dan masyarakat pesisir. Dengan semangat potong royong, mereka turun langsung ke lapangan mengumpulkan berbagai jenis sampah, terutama sampah plastif yang banyak ditemukan di area pantai. Sampah yang terkumpul kemudian dipilih sesuai jenisnya agar dapat diolah lebih lanjut.

Kepala Dinas Lingkungan hidup Kabupaten Gianyar menyampaikan bahwa kegiatan  ini merupakan bagian dari program rutin DLH dalam rangka mewujudkan Gianyar yang bersih, hijau, dan berkelanjutan. Ia menekankan bahwa penanganan sampah tidak hanya mengandalkan pemerintah, tetapi harus melibatkan partisipasi aktif seluruh lapisan masyarakat.

Menurutnya, kesadaran masyarakat untuk memilih dan mengelola sampah dari sumbernya, yaitu dari rumah tangga masing-masing, menjadi kunci utama utama dalam mengatasi persoalan sampah yang semakin kompleks.

Selain membersihkan pantai, kegiatan ini juga diisi dengan sosialisasi dan edukasi lingkungan. Petugas DLH memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai pentingnya mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, memanfaatkan kembali barang bekas, serta mendaur ulang sampah organik menjadi kompos.

Dengan pendekatan yang persuasif, masyarakat diajak untuk melihat bahwa menjaga lingkungan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga bagian dari kehidupan sehari-hari yang berdampak langsung pada kesehatan dan kesejahteraan bersama.

Pantai-pantai di Gianyar seperti Pantai Lebih, Pantai Purnama, dan Pantai Saba menjadi fokus kegiatan karena kawasan tersebut kerap menjadi lokasi penumpukan sampah, baik yang berasal dari aktivitas warga setempat maupun kiriman dari daerah lain melaui kegiatan bersih-bersih ini, DLH berharap masyarakat sekitar semakin peduli terhadap kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan.

Lebih jauh, DLH Gianyar juga menggandeng sekolah-sekolah untuk mengembangkan program pendidikan lingkungan hidup. Para siswa diajak menanam pohon, membuat bank sampah sekolah, dan melakukan daur ulang sederhana.

Tujuannya adalah menanamkan nilai-nilai cinta lingkungan sejak dini agar generasi mudah tumbuh menjadi individu yang bertanggung jawab terhadap alam.

Melalui rangaian kegiatan ini, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar berupaya membangun gerakan bersama yang berkelanjutan. Tidak hanya sekadar membesihkan pantai sesaat, tetapi juga menumbuhkan kebiasaan  baru dalam masyarakat agar lebih bijak dalam mengelola sampah.

Pemerintah daerah juga terus memperkuat infrastruktur pengelolaan sampah, termasuk peningkatan fasilitas Tempat Pengolahan Sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPS3R) di berbagai desa.

Dengan dukungan seluruh elemen masyarakat, DLH Gianyar optimistis Kabupaten Gianyar dapat menjadi contoh daerah yang sukses mengelola lingkungan secara terpadu, melalui aksi nyata seperti bersih-bersih pantai dan edukasi berkelanjutan, diharapkan Gianyar semakin dikenal bukan hanya karena keindahan alam dan budayanya, tetapi juga karena kesadaran masyarakatnya yang tinggi dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak